Jumat, 09 Juni 2017

Polisi sebut perampok di Daan Mogot berjumlah empat orang

Polisi sebut perampok di Daan Mogot berjumlah empat orang



Merdeka.com - Polres Jakarta Barat langsung melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) perampokan di SPBU Daan Mogot, Jumat (9/6). Dari peristiwa itu, uang senilai Rp 300 juta yang dibawa Davidson Tantono raib digondol pelaku.

Kasat Reskrim Polres Jakarta Barat AKBP Andi Adnan mengatakan, pelaku diduga berjumlah empat orang. "Pelaku 4 orang. Dua motor, boncengan," katanya saat dihubungi merdeka.com, Jumat (9/6).

Pihak kepolisian sudah memeriksa lima orang saksi yang mengetahui peristiwa itu. "Sudah lima (saksi). Karyawan pom bensin, karyawannya, penambal ban sama yang melihat aksi tembak itu," ujarnya.

Dugaan sementara, perampokan ini dilakukan oleh kelompok penggembos ban. "Kemungkinan begitu ya," akhirnya.

Berdasarkan informasi dari karyawan korban, uang itu akan diberikan kepada nasabahnya. "THR enggak tau, cuma informasi dari karyawannya buat kasih ke nasabah. Kata karyawannya ya, dia (korban) kan sebagai bos koperasi," katanya.

Sebelumnya, Polisi menduga tersangka sudah mengincar korban sejak keluar dari bank dan membawa uang ratusan jura. Korban dibuntuti oleh para pelaku hingga terjadi perampokan disertai penembakan di SPBU tersebut.

"Awalnya korban ini melawan, tarik-tarikan tas akhirnya terjadilah penembakan itu. Ya karena melawan ditembak," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono di Mapolda Metro Jaya, Jumat (9/6). [noe]


Source link قالب وردپرس